Postingan Terakhir

Pohon Tua Dengan Penyimpanan Air Paling Banyak

baguspedia.org - Baobab atau adalah nama umum dari sebuah genus (Adansonia) yang terdiri dari delapan spesies pohon asli Madagaskar, Afrika daratan dan Australia. Spesies Afrika daratan juga ada di Madagaskar, tetapi tidak asli negara itu. 

Pohon Baobab

Nama umum lainnya adalah boab dan boaboa. Spesies ini mencapai tinggi antara 5–25 m. Mereka menyimpan air di dalam batang mereka, dengan kapasitas di atas 120.00 liter untuk bertahan dalam kondisi lingkungan sekitar mereka.

Pohon ini memiliki bentuk yang  khas, juga memiliki kemampuan adaptasi di lingkungan yang keras. Untuk lebih lengkapnya berikut penjelasannya

1. Jenis dan Persebarannya

Seperti pada paragraf pertama, pohon ini terdiri dari delapan spesies yaitu:

Adansonia Digitata
  • Adansonia digitata: Paling umum ditemukan di daratam Afrika
  • Adansonia grandidieri, suarezensis, rubrostipa, madagascariensis, za, perrieri, gregorii: Ditemukan di Madagaskar

2. Karakteristik

Pohon ini memiliki karakteristiknya yang khas diantaranya sebagai berikut:

  • Batang: Baobab mempunyai batang yang besar dan uniknya berbentuk botol. Karena itu, batang ini dapat menyimpan air dalam jumlah yang besar , hingga 120.000 liter, bertujuan agar bertahan selama musim kering.
  • Kulit: Kulitnya berwarna abu - abu juga tebal, yang dapat mengurangi penguapan air.
  • Daun: Daunnya daun majemuk yang hanya muncul selama musim hujan dan gugur di musim kemarau.
  • Bunga: Baobab memiliki bungan besar berwarna putih yang hanya mekar di malam hari dan biasa diserbuki oleh kelelawar.

3. Habitat dan Ekosistem

  • Habitat: Biasanya ditemukan di sabana kering Afrika, Madagaskar, dan Australia. Mereka tumbuh di daerah yang memiliki musim hujan yang pendek dengan kemarau panjang.
  • Ekosistem: Baobab merupakan bagian penting dari ekosistem, meyediakan habitat dan makanan bagi banyak spesies hewan, termasuk burung, kelelawar, dan serangga.
  • Penyesuaian: Poohon ini telah beradaptasi dengan baik dan bertahan di lingkungan yang keras dengan menyimpan air di batangnya, mempunyai kulit yang tebal untuk mengurangi penguapan, dan akar yang dalam untuk mencari sumber air.

4. Manfaat

  • Pangan: Buah Baobab, yang sering disebut "roti monyet", kaya akan vitamin C, kalsium, potasium, dan serat. Buah ini digunakan dalam makanan dan minuman, baik secara lokal maupun diekspor.
  • Obat Tradisional: Bagian-bagian pohon Baobab digunakan dalam pengobatan tradisional untuk berbagai keperluan, seperti antioksidan, anti-inflamasi, dan pengobatan demam.
  • Bahan Bangunan dan Kerajinan: Kulit dan serat Baobab digunakan untuk membuat tali, pakaian, dan bahan bangunan.

5. Umur Panjang

Baobab dikenal sebagai pohon yang sangat tua, dengan beberapa spesimen diperkirakan berusia lebih dari 1.000 tahun. Pohon ini memiliki siklus hidup yang panjang dan mampu bertahan dalam kondisi yang sangat ekstrem.

6. Kegunaan Lain

  • Sumber Air: Selama musim kemarau, manusia dan hewan sering memanfaatkan air yang disimpan di dalam batang Baobab.
  • Tempat Tinggal: Batang Baobab yang berongga sering digunakan sebagai tempat tinggal oleh berbagai hewan dan bahkan manusia.
Berikut adalah jawaban atas rasa penasaran teman - teman, atau bahkan menjadi pengetahuan baru bagi teman -teman. Semoga bermanfaat, terima kasih!!

Komentar

Postingan Populer